photo Dynapac_wallpaper2010_CM2500_train_2560x1024_zps9f6da234.jpg" />  photo 20130507042242-bhl_zpsf961e1a7.jpg" />  photo 20130507042242-dynapac_zpsd1a06ba0.jpg" />  photo 20130507042242-ls-tractor_zpsc5b2e415.jpg" />

Kamis, 21 Agustus 2014

ALAT BERAT


Alat Berat,
Pernah kah anda mengenal alat berat? Untuk Apa seh alat berat itu? Digunakan untuk apa sih alat-alat tersebut?? Apa hanya digunakan untuk menggusur kaum lemah??
Mungkin begitu pertanyaan dan jawaban orang-orang awam tentang alat berat.
Sedikit saya ingin sharing mengenai alat berat khususnya untuk construction.
Alat berat yang digunakan untuk road cosntruction ada beberapa tipe. Kita mulai dengan proses pembuatan jalan (highway) ;
1. Pembersihan Lahan ; adalah suatu proses dimana semak belukar dan atau pepohonan dibersihkan untuk areal jalan.
Alat-alat berat yang biasa digunakan adalah Track Type Tractor (TTT) dan Excavator
2. Pemotongan Lapisan Atas Lahan ; adalah suatu proses pembersihan bangian atas jalan dan proses pembentukkan
Alat-alat berat yang digunakan adalah TTT, Excavator, Motor Grader, Compactor.
3. Common/Rock Excavation ; adalah proses pembuangan batu-batuan yang tidak diperlukan untuk pembuatan jalan
Alat-alat berat yang digunakan adalah Excavator
4. Embankment ; adalah proses penimbunan daerah-daerah kosong pada jalan untuk perataan
Alat-alat yang digunakan adalah Motor Grader, TTT, Excavator
5. Sub Grade Preparation ; adalah proses pelapisan lapisan dasar jalan atau dengan batu-batuan pecah
Alat-alat berat yang digunakan adalah Motor Grader dan Vibratory Compactor
6. Sub Base Preparation ; adalah proses pelapisan pondasi jalan atau dengan kata lain lapisan sirtu
Alat-alat berat yang digunakan TTT, Motor Grader, dan Compactor
7. Lapisan Aus/Asphalt ; adalah proses lapisan paling atas jalan atau lapisan halus dengan menggunakan asphalt
Alat-alat berat yang digunakan adalah Asphalt Pavers, Double Drum Compactor, dan Pneumatic Compactor
Semoga tulisan ini dapat membantu teman-teman sekalian memahami proses-proses dalam alat berat maupun road construction..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar